Rekomendasi Dessert Enak di Jakarta

Halu halu! (/^▽^)/



Apa kabar nih? Piw kembali lagi dengan sebuah review makanan yang wajib masuk what to eat list kalian. Hari ini, gua bakal berbagi pendapat dan pengalaman gua nyobain dessert yang selama umur gua di dunia, paling mahal.


Jadi kemarin gua pergi ke Grand Indonesia lagi, dengan berbekal uang 50k dan voucher Häagen-Dazs 600k dari nyokap, entahlah ya nyokap jadi bandar voucher makan sekarang.


Gerai Häagen-Dazs ini ada di lantai 3 West Mall, sama kayak Tendon Tenya di postingan gua sebelumnya. Dan akhirnya 600k itu gua pake buat beli 6 mini cup ice cream dan satu menu untuk dine in nya


Cuma, di postingan ini, gua bakal review satu aja dari 7 hal yang gua beli.



I introduce you, Häagen-Dazs Fondue Set!


Fondue Set
Kenapa Fondue Set? karena pas masuk ke gerainya, gua ngeliat di salah satu table, ada hidangan itu, dan gua langsung terpancing untuk nyoba. You know guys, untuk seukuran dompet pelajar dan tanpa voucher, this Fondue baby cost a lil high, 300k dan belum pajaknya. Phew.



Tapi buat rasa, it's worth to try! Pas ditotal-totalin, Fondue ini costs 316.5k kalo udah include pajak. What's in it? Sebagaimana kalian bisa liat, ada 4 section di menu ini. Penataan menu ini menurut gua udah cukup interesting dan menciptakan suasana elegan dan menghadirkan perasaan rich-people-wanna-be saat tiba di meja. Oh iya, dibawah tempat eskrimnya, ada biang es yang akan berasap pas di tuang air hangat. Selain menjaga eskrim biar gak cepet cair, kata mas nya biar bagus pas di foto. Hadeh.



Section 1, the fruits. Ada apel hijau, pisang, dan strawberry. Gua termasuk klan minion —suka makan pisang, apalagi Cavendish. So, the main thing I like is pisang (/^▽^)/ Pisangnya manis, pas sama melted chocolate di section lain. Apel dan strawberry nya juga manis.

Fruits & Bakery
Section 2, the bakery. Ada brownies dan chocochip cookies. And again, gua ini termasuk chocoholic yang takut gendut. I like their brownies, meski agak chewy pas dimakan sama melted choc, but it tasted good!



Section 3, the ice creams. Jadi di section ini, ada 4 rasa eskrim, yaitu greentea, raspberry sorbet, vanilla (atau macadamia nut?), dan chocolate. Gua suka raspberry sorbet nya, somehow rasanya kayak yougurt, asem gimana gitu. Bentuknya bulat bulat, ya seukuran 2 sendok teh lah.

Ice Creams

Section 4, the special one, the melted chocolate. Coklatnya ini hangat dan ditengahnya ada topping almond yang bisa di celupin setelah coklatnya, jadi macem makan nyam nyam gitu ヽ(*≧ω≦)ノ
Melted Chocolate

Trus, rasanya?

IT TASTED REALLY GOOD, GUYS.

Tapi karena ice cream nya mini mini, agak kurang berasa kalo dimakan rame-rame. Melted chocnya juga gak seimbang banyaknya dengan jumlah buah, brownies, and cookies, jadi pas habis coklatnya masih banyak banget dan kesannya jadi terbuang sia-sia. Oh iya, kalo pesen Fondue set ini kalian dapet air lemon. Katanya sih biar gak enek.



Overall, Fondue set ini adalah dessert terenak yang pernah gua beli. Cuma.. Untuk kantong pelajar, tergolong mahal. Tapi tenang aja, kalian gak bakal kecewa kok ngerogoh kocek dalem-dalem untuk menu ini, karena rasanya sepantar dengan harganya ( ^∇^)



Review Score Häagen-Dazs Fondue Set:
⭐4.0/5.0 for Platting
⭐4.0/5.0 for Taste
⭐2.5/5.0 for Price

Tidak ada komentar: